Selasa, 17 Maret 2009

Panduan Blog

Mungkin ada diantara anda-anda yang belum tahu tentang blog dan bertanya-tanya tentang blog, maka saya akan mengulas sedikit tentang blog menurut versi saya sendiri.

1. Apa itu Blog ?

Blog ( singkatan dari Web log) adalah situs yang sifatnya lebih pribadi, yaitu lebih berat kepada penggambaran dari si pembuat blog itu sendiri. Blog dibuat oleh para desainer penyedia blog agar bekerja secara otomatis dan mudah untuk dioperasikan , jadi bagi kita-kita yang masih bingung dengan bahasa pemrograman untuk membuat sebuah website tidak jadi persoalan. Apabila anda sudah bisa membuat sebuah account email di internet, maka dalam membuat blog pun saya yakin anda bisa.

2. Cara membuat blog

Seperti halnya e-mail, dalam membuat blog pun kita harus mempunyai sebuah account terlebih dahulu, oleh karena itu silahkan daftarkan diri anda terlebih dahulu di free blog provider (penyedia hosting/domain blog gratis). Free blog provider sangatlah banyak terdapat di internet dan beberapa yang populer saat ini adalah http://www.blogger.com, http://www.wordpress.com serta http://blogsome.com. Dalam kesempatan kali ini saya akan mengulas tentang cara pembuatan blog di http://www.blogger.com, Silahkan anda klik gambar dibawah untuk mendaftar.

Setelah anda berada pada situs blogger.com, anda akan melihat gambar seperti gambar di atas. Silahkan lakukan langkah-langkah berikut ini :




1. Klik tanda anak panah yang bertuliskan " CIPTAKAN BLOG ANDA "
2. Isilah Alamat Email dengan alamat email anda (tentunya yang valid)
3. Isikan kembali alamat email anda tadi pada form Ketik ulang alamat email
4. Tuliskan password yang anda inginkan pada form Masukkan sebuah password
5. Isikan kembali password anda tadi pada form Ketik ulang sandi (password)
6. Isi Nama Tampilan dengan nama yang ingin anda tampilkan
7. Tulis tulisan yang tertera pada form Verifikasi Kata. Beri tanda tik/cek pada kotak di pinggir tulisan Saya menerima Persyaratan dan Layanan.
8. Klik gambar anak panah yang bertuliskan "LANJUTKAN"
9. Tuliskan judul blog yang anda inginkan (nanti bisa di rubah lagi) pada form Judul Blog
10. Tulis nama situs anda pada form Alamat Blog (URL)
11. Tulislah tulisan verifikasi yang ditampilkan pada form Verifikasi kata, jika sudah selesai klik gambar panah yang bertuliskan "LANJUTKAN".
12. Pilihlah gambar (template) yang anda inginkan (nanti bisa di rubah lagi), kemudian klik gambar anak panah yang bertuliskan "LANJUTKAN"
13. Setelah keluar tulisan "Blog Anda telah di iptakan". Klik gambar panah bertuliskan "MULAI POSTING". Silahkan anda tuliskan semau anda, jika sudah selesai klik tombol "MEMPUBLISKAN POSTING".

Senin, 16 Maret 2009

Telkom Speedy Internet Acces

Speedy adalah layanan akses internet end-to-end berkecepatan tinggi dari PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk. (PT. TELKOM), berbasis teknologi akses Asymmetric Digital Subscriber Line (ADSL), yang memungkinkan terjadinya komunikasi data dan suara secara bersamaan (simultan) melalui satu saluran telepon biasa (pada media jaringan akses kabel tembaga). Tidak seperti layanan akses internet dial-up (seperti TelkomNet Instan), dengan mempergunakan Speedy, saluran telepon tetap dapat dipergunakan untuk menelepon bersamaan dengan akses internet. Untuk dapat menikmati fasilitas saluran telepon dan internet secara simultan, pelanggan Speedy harus mempergunakan splitter yang dapat memisahkan saluran telepon dan saluran modem. Splitter ini biasanya sudah tersedia dalam paket penjualan modem ADSL.

Speedy memberikan koneksi ke internet yang lebih cepat dibanding menggunakan layanan dial-up biasa. Koneksi Speedy memiliki kecepatan mengunduh (downstream) hingga maksimal 1 Mbps[1] dan kecepatan mengunggah (upstream) mencapai maksimal 128 Kbps. Layanan dial-up hanya memberikan kecepatan maksimal 56 Kbps. Sebagai ilustrasi, untuk mengunduh file sebesar 10MB, akan memerlukan waktu kurang dari 4 menit dengan mempergunakan Speedy (ADSL), dan akan memerlukan waktu sekitar 25 menit dengan dial-up (waktu di sini adalah estimasi, dengan asumsi bahwa kecepatan maksimal masing-masing layanan tercapai).

Facebook Terobos Internet Indonesia

Tahun 2008 boleh dibilang adalah tahunnya Facebook di Indonesia. Bayangkan, tahun 2008 lalu pertumbuhan Facebook mencapai 645% atau lebih dari 6 kali lipat dari tahun sebelumnya. Saat ini tercatat 831 ribu pengguna Facebook berasal dari Indonesia (0,4% dari populasi kita yang 237 juta jiwa). Kok bisa? Salah satu review mengatakan bahwa fitur Facebook berbahasa Indonesia ikut memicu pertumbuhan yang tinggi ini. Dibanding Friendster? Facebook jauh lebih "dewasa". Tampilan FS sangat fancy dan sangat cocok untuk kaum remaja. FB jauh lebih elegan karena tampilan tidak bisa di-customize sembarangan, karenanya sangat pas untuk orang dewasa yang serius. Semakin banyak juga orang top (dewasa) di Indonesia yang bergabung, sebut saja Amien Rais, Andi Noya, Faisal Basri, dst. Dari politisi, artis, dosen, ilmuwan, dst. Semakin banyak yang sharing pikiran langsung dari Facebook, sangat efektif.
Dibanding FS, FB masih jauh di Indonesia, walaupun secara global yang terbesar adalah MySpace kemudian facebook. Keduanya memiliki pengguna yang jauh lebih banyak dari pesaing lain seperti Friendster dan Orkut (milik Google).

Berikut data jumlah pengguna layanan sosial networking online di asia yang dirajai FS (dalam million/juta pengguna, 1 orang bisa punya lebih dari 1 user).

Friendster (65 million users)
Facebook (14 million)
MySpace (15 million)
CyWorld (Korea, 14 million)
Hi5 (10 million)
Orkut (10 million)
Xiaonei (China, 5 million)
51.com (China, 5 million)
Bebo (4 million).
Sumber: Inside Facebook

Beberapa data statistik Facebook lain:
- lebih dari 150 juta pengguna sedunia
- lebih separuh pengguna berada diluar sekolah/college
- lebih dari 700 juta foto di upload per bulan
- lebih dari 4 juta video di upload tiap bulan
- 2,6 milyar menit dihabiskan di Facebook per hari
- pengguna usia 25 tahun adalah yang paling cepat pertumbuhannya
Sumber: Facebook

Minggu, 15 Maret 2009

Lensa


Lensa atau kanta adalah sebuah alat untuk mengumpulkan atau menyebarkan cahaya, biasanya dibentuk dari sepotong gelas yang dibentuk. Alat sejenis digunakan dengan jenis lain dari radiasi elektromagnetik juga disebut lensa, misalnya, sebuah lensa gelombang mikro dapat dibuat dari "paraffin wax". Lensa paling awal tercatat di Yunani Kuno, dengan sandiwara Aristophanes The Clouds (424 SM) menyebutkan sebuah gelas-pembakar (sebuah lensa konveks digunakan untuk memfokuskan cahaya matahari untuk menciptakan api).
Tulisan Pliny the Elder (23-79) juga menunjukan bahwa gelas-pembakar juga dikenal Kekaisaran Roma, dan disebut juga apa yang kemungkinan adalah sebuah penggunaan pertama dari lensa pembetul: Nero juga diketahui menonton gladiator melalui sebuah emerald berbentuk-konkave (kemungkinan untuk memperbaiki myopia).
Seneca the Younger (3 SM - 65) menjelaskan efek pembesaran dari sebuah gelas bulat yang diisi oleh air. Matematikawan muslim berkebangsaan Arab Alhazen (Abu Ali al-Hasan Ibn Al-Haitham), (965-1038) menulis teori optikal pertama dan utama yang menjelaskan bahwa lensa di mata manusia membentuk sebuah gambar di retina. Penyebaran penggunaan lensa tidak terjadi sampai penemuan kaca mata, mungkin di Italia pada 1280-an.

Turbocharger


Turbocharger adalah sebuah kompresor yang digunakan dalam mesin pembakaran dalam untuk meningkatkan keluaran tenaga mesin dengan meningkatkan massa oksigen yang memasuki mesin. Kunci keuntungan dari turbocharger adalah mereka menawarkan sebuah peningkatan yang lumayan banyak dalam tenaga mesin hanya dengan sedikit menambah berat.

Sebuah kerugian dalam mesin petrol adalah rasio kompresi harus direndahkan (agar tidak melewat tekanan kompresi maksimum dan untuk mencegah knocking mesin) yang menurunkan efisiensi mesin ketika beroperasi pada tenaga rendah. Kerugian ini tidak ada dalam mesin diesel diturbocharge yang dirancang khusus. Namun, untuk operasi pada ketinggian, pendapatan tenaga dari sebuah turbocharger membuat perbedaan yang jauh dengan keluaran tenaga total dari kedua jenis mesin. Faktor terakhir ini membuat mesin pesawat dengan turbocharge sangat menguntungkan; dan merupakan awal pemikiran untuk pengembangan alat ini.

Komponen mesin ini memiliki tiga bagian penting: roda turbin, roda kompressor dan rumah as. Roda turbin yang bersudu-sudu ini berputar memanfaatkan tekanan gas buang keluar, kemudian melalui as terputarnya roda turbin ini berputar pula roda kompressor dengan sudu-sudunya sehingga memompa udara masuk dalam massa yang padat. Mengingat komponen ini sering berputar melebihi 80,000 putaran per menit maka pelumasan yang baik sangat diperlukan.

ASIMO, next generation of machine

ASIMO adalah robot humanoid yang dibuat oleh Honda. Dengan tinggi 130 sentimeter dan berat 54 kilogram, penampilan robot ini menyerupai seorang astronot dengan baju astronotnya yang membawa ransel. ASIMO dapat berjalan dengan dua kaki dengan gaya berjalan yang menyerupai manusia hingga kecepatan 6 km/jam. ASIMO diciptakan pada Pusat Penelitian dan Pengembangan Honda Pusat Penelitian Teknik Fundamental Wako di Jepang. Model yang sekarang merupakan versi sebelas, semenjak dimulainya proyek ASIMO pada 1986.

Menurut Honda, ASIMO merupakan akronim untuk "Advanced Step in Innovative MObility"(Langkah besar dalam pergerakan inovatif). Pernyataan resmi Honda tersebut bertentangan dengan persepsi umum yang mengira bahwa kata "ASIMO" berasal dari nama penemu Tiga Hukum Robotik, Isaac Asimov. Selain itu, dalam bahasa Jepang, pelafalan "ashimo" bisa berarti "kaki juga.

Asimo generasi ke dua telah di pamerkan pada bulan september tahun 2007 lalu di barcelona, spanyol. Spesifikasi dari asimo generasi ke dua. Kecepatan lari 6 km/jam (yang terdahulu 3 km/jam. Kecepatan jalan normal 2,7 km/jam (yang terdahulu 2,5 km/jam).Kecepatan jalan ambil membawa benda 1,6 km/jam. kecepatan lari memutar 5 km/jam. tinggi 130 cm. berat 54kg. Asimo versi ke dua mampu mendorong kereta dorong ( Troli). Ia bisa mengatur jarak tubuh dengan kereta dorongnya, dan mengatur tenaga di di kedua lengannya untuk melakukan dorongan dengan sensor yang ada di pergelangan. dan Asimo versi ke dua ini dapat melakukan beberapa pekerjaan seperti menjadi resepsionis

Asimo generasi ke dua telah di pamerkan pada bulan september tahun 2007 lalu di barcelona, spanyol. Spesifikasi dari asimo generasi ke dua. Kecepatan lari 6 km/jam (yang terdahulu 3 km/jam. Kecepatan jalan normal 2,7 km/jam (yang terdahulu 2,5 km/jam).Kecepatan jalan ambil membawa benda 1,6 km/jam. kecepatan lari memutar 5 km/jam. tinggi 130 cm. berat 54kg. Asimo versi ke dua mampu mendorong kereta dorong ( Troli). Ia bisa mengatur jarak tubuh dengan kereta dorongnya, dan mengatur tenaga di di kedua lengannya untuk melakukan dorongan dengan sensor yang ada di pergelangan. dan Asimo versi ke dua ini dapat melakukan beberapa pekerjaan seperti menjadi resepsionis

Sabtu, 14 Maret 2009

Sosrobahu Construction


Teknik Sosrobahu merupakan teknik konstruksi yang digunakan terutama untuk memutar bahu lengan beton jalan layang dan ditemukan oleh Tjokorda Raka Sukawati. Dengan teknik ini, lengan jalan layang diletakkan sejajar dengan jalan di bawahnya, dan kemudian diputar 90° sehingga pembangunannya tidak mengganggu arus lalu lintas di jalanan di bawahnya.

Teknik ini dianggap sangat membantu dalam membuat jalan layang di kota-kota besar yang jelas memiliki kendala yakni terbatasnya ruang kota yang diberikan, terutama saat pengerjaan konstruksi serta kegiatan pembangunan infrastrukturnya tidak boleh mengganggu kegiatan masyarakat kota khususnya arus lalu-lintas dan kendaraan yang tidak mungkin dihentikan hanya karena alasan pembangunan jalan.